Manfaat Masker Timun Untuk Merawat Kulit Wajah

Selain dapat dikonsumsi, ternyata timun juga dapat diolah menjadi masker wajah. Masker yang terbuat dari bahan alami seperti masker dari timun, tentu jauh lebih aman digunakan untuk jangka panjang.

Bahkan kamu dapat membuatnya sendiri di rumah dengan perpaduan bahan alami yang kaya manfaat pula. Nah pada pembahasan kali ini kita akan singgung mengenai manfaat masker timun dan cara membuatnya.

Sebelum membahas manfaatnya tentu kita perlu tahu apa saja kandungan zat dan vitamin yang ada di dalam timun. Sudah tahu? Jika belum, simak artikel ini hingga selesai ya.

Kandungan yang Terdapat di dalam Timun

Timun mengandung berbagai zat baik dan vitamin yang mampu menjaga kesehatan tubuh dan kulit. Apa saja kandungannya? Berikut diantaranya:

  • Protein
  • Silica
  • Antioksidan
  • Vitamin C
  • Vitamin K
  • Kalium
  • Mangan
  • Magnesium

6 Manfaat Masker Timun untuk Kulit Wajah

Meremajakan kulit wajah

Vitamin C dan kandungan potasium yang tinggi di dalam timun ternyata sangat bermanfaat bagi kulit wajah kita. Di mana kandungan tersebut dapat menangkal radikal bebas yang menjadi penyebab masalah penuaan dini. Sehingga kulit dapat terjaga dan terus diremajakan.

Hilangkan mata panda

Lingkaran hitam di bawah mata atau kerap disebut dengan mata biasanya muncul karena kurangnya tidur dan kelelahan.

Memang benar jika mata panda dapat ditutupi dengan make up. Akan tetapi, tentu akan memerlukan make up yang cukup tebal bukan? Maka dari itu akan lebih baik mengatasinya dengan bahan alami.

Manfaat masker timun untuk wajah salah satunya ialah mampu menghilangkan mata panda. Hal itu dikarenakan kandungan silica serta antioksidan di dalam timun yang cukup efektif hilangkan lingkaran hitam tersebut.

Setelah mata panda hilang, tentu saja kamu dapat kembali percaya diri lagi.

Hilangkan jerawat di wajah

Kamu punya masalah jerawat yang membandel? Tak perlu khawatir. Ternyata, masker timun cukup efektif untuk mengatasi masalah jerawat lho.

Hal itu dikarenakan masker timun yang mampu bekerja secara efektif membantu kulit untuk beregenerasi. Bahkan penggunaan secara rutin juga dapat menghilangkan jerawat tanpa meninggalkan bekasnya.

Cegah kerutan juga garis halus

Kerutan dan garis halus merupakan dua tanda kulit mengalami penuaan. Nah untuk mencegahnya kamu juga bisa menggunakan masker timun secara rutin.

Perlu diketahui, kandungan antioksidan yang tinggi dalam timun ternyata mampu menjaga kulit agar tetap kenyal dan melembabkannya.

Mencerahkan kulit secara alami

Kulit yang cerah, tentu saja menjadi dambaan setiap orang. Akan tetapi, tentu saja sebisa mungkin gunakan bahan-bahan yang aman untuk mencerahkan kulit.

Misalnya saja menggunakan masker timun yang terbukti aman dan mampu menurunkan kandungan melanin pada kulit. Jika kadar melanin turun, tentu saja kulit akan tampak lebih cerah.

Melembabkan kulit wajah

Pernahkah kamu merasa gatal dan tidak nyaman pada wajah? Perlu diketahui, kulit wajah yang terlalu kering akan terasa gatal, terasa tertarik hingga tampilan yang tampak bersisik.

Untuk mengatasi hal itu tentu saja kamu membutuhkan bahan masker yang mampu mengembalikan kelembaban kulit. Misalnya saja dengan menggunakan masker alami dari timun secara rutin.

5 Cara Buat Masker Timun yang Aman

Cara 1 : masker timun murni

Cara membuat masker timun murni tentu saja sangat mudah. Kamu tidak perlu mencari bahan tambahan sebagai campuran. Untuk bahan yang perlu dipersiapkan hanya satu buah timun. Nah untuk langkah-langkah pengerjaannya sebagai berikut:

  • Kupas timun dan cuci hingga bersih.
  • Potong timun kecil-kecil dan haluskan menggunakan blender.
  • Setelah timun halus, pindahkan ke dalam wadah bersih.
  • Balurkan masker tersebut ke seluruh wajah dan diamkan selama 20 menit. Setelah itu, bersihkan dengan air.

Cara 2 : masker timun dan lemon

Lemon mengandung senyawa antibakterial dan antioksidan. Sdhingga mencampurkan masker timun dengan lemon bukanlah ide buruk. Untuk membuat masker timun dan lemon dapat mengikuti cara di bawah ini.

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • Satu buah timun. Jika terlalu besar dapat digunakan setengahnya saja.
  • Air perasan lemon.

Langkah-langkahnya:

  • Kupas mentimun dan cuci bersih.
  • Haluskan timun dengan parutan atau blender.
  • Setelah halus, letakkan ke dalam wadah dan campur dengan air perasan lemon.
  • Aduk kedua bahan hingga merata.
  • Aplikasikan ke kulit wajah secara menyeluruh dan diamkan selama satu jam.
  • Bilas menggunakan air dingin hingga bersih.

Cara 3 : masker timun dan yogurt

Manfaat yogurt bagi dunia kecantikan memang sudah sangat tidak asing. Di mana hal ini pula yang menjadikan campuran masker timun dan yogurt sangat baik bagi kulit karena dapat membuat kulit kenyal.

Bagi kamu yang penasaran bagaimana cara membuat masker timun dan yogurt dapat mengikuti langkah pembuatannya di bawah ini.

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • Timun yang sudah dicuci dan dikupas.
  • Yogurt tawar secukupnya. .

Langkah-langkah:

  • Haluskan timun dengan blender.
  • Masukkan ke dalam wadah yang cukup.
  • Campurkan yogurt tawar ke dalam wadah berisi timun dan aduk hingga merata.
  • Balurkan masker ke kulit wajah dan biarkan selama setengah jam. Jika sudah, bilas dengan air.

Cara 4 : masker timun dan madu

Perpaduan antara timun dan madu merupakan perpaduan yang bagus untuk membuat masker alami. Hal itu dikarenakan keduanya sama-sama bermanfaat untuk mengencangkan kulit wajah.

Kulit wajah yang kencang tentu saja membuat seseorang terlihat lebih muda, terhindar dari kerutan dan garis halus. Untuk membuat masker ini, berikut caranya.

Bahan-bahan:

  • Timun satu buah yang sudah dicuci dan dikupas.
  • 3 sendok makan madu alami.

Langkah-langkah:

  • Potong-potong timun yang sudah dicuci sebelumnya dan blender hingga halus. Setelah itu, masukkan ke dalam wadah.
  • Campurkan madu dengan timun yang sudah dihaluskan sebelumnya.
  • Aduk timun dan madu hingga merata.
  • Balurkan masker ke kulit wajah dan diamkan selama 20 menit. Setelah 20 menit, bilas dengan air dingin.

Cara 5 : masker timun dan putih telur

Mungkin kamu sudah sering menggunakan putih telur sebagai masker. Akan tetapi, apakah kamu pernah berpikir mencampurkan masker timun dengan putih telur?

Ternyata, hasil dari perpaduan dua bahan tersebut dapat merawat dan melembabkan kulit kamu lho. Untuk membuatnya, ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

Bahan-bahan:

  • Timun yang sudah dicuci dan dikupas kulitnya.
  • 1 butir telur.

Langkah membuat:

  • Blender timun yang sudah dicuci dan dipotong-potong. Letakkan ke dalam sebuah wadah setelah benar-benar halus.
  • Pisahkan kuning telur dan putih telur. Ambil putih telurnya saja.
  • Campurkan putih telur ke dalam wadah yang berisi timun halus.
  • Aduk hingga merata dan kenakan pada wajah secara merata.
  • Diamkan selama 30 menit dan bilas sesudahnya.

Nah itulah tadi ulasan mengenai manfaat masker timun untuk perawatan kulit wajah dan cara membuatnya. Bagaimana, apakah kamu sudah pernah mencobanya?

Perlu diingat, penggunaan bahan alami sebagai perawatan kulit tentu jauh lebih aman dibandingkan kosmetik yang berbahan kimia.

Scroll to Top